toxic expectations
Halo, Bagaimana kabar kalian? Aku berharap kebahagiaan dan kesehatan selalu melekat. Wah sudah sudah berapa lama aku tidak menulis disini ya? sebelum mencuci sepatu yang kotor karena dosa, aku ingin menulis sedikit tentang ekspetasi.
Aku ingin memberi tahu hal yang lucu tentang ekspektasi. Menurutku, ekspektasi itu membengkak dan berkembang seiring berjalannya waktu. Itu menurutku!
Begini; ambil satu hubungan yang kamu miliki dengan seorang teman, misalnya. Aku berani bertaruh bahwa kamu tidak memulai hubungan sedekat yang sekarang. Kamu pasti berawal sebagai orang asing, kemudian secara bertahap menjadi lebih dekat. Perhatikan! ekspektasi yang kamu miliki terhadap mereka juga tumbuh, hampir seiring dengan kedewasaan hubungan itu.
Awalnya, sat fase "kita-masih-orang-asing" dalam hubungan, kamu tidak akan menyimpan harapan sama sekali. Lagipula, bagaimana mungkin?
kamu hampir tidak mengenal mereka! Namun, ketika kamu mulai mengenal mereka sedikit lebih baik, dan yang awalnya "tidak ada harapan" berubah menjadi "mereka seharusnya mengundangku untuk bermain," dan kemudian menjadi "mereka seharusnya sama senangnya dengan aku untuk menghabiskan waktu luang kami bersama," yang kemudian berubah lagi menjadi "mereka seharusnya menceritakan rahasia dan masalah mereka kepada saya, seperti yang saya lakukan pada mereka," dan akhirnya, "mereka adalah sahabat / pasangan terbaik saya / apapun lah.
Dan apa kamu tahu? Itu tak apa—Selama pihak lain membalas perasaan Anda selama itu saling menguntungkan, tidak apa-apa untuk memiliki harapan.
Yang apa-apa adalah memaksa pihak lain untuk bertindak seperti yang kamu bayangkan. Kamu menuntut pihak lain untuk memenuhi harapan kamu.
Harapan dapat dengan mudah berubah menjadi racun, jika diberikan waktu yang cukup untuk berkembang. Bahkan dalam lingkungannn profesional, Contoh;
kamu melakukan tugas dengan baik, dan “mereka” akan mengharapkan lebih darimu. “Mereka” akan terus meningkatkan kesulitan dan dampak dari tugasmu itu, hingga pada satu titik, Kamu akhirnya akan membentur “tembok” dan “mereka” akan mulai memarahi mu karena kamu tidak mampu memenuhi ekspektasi “mereka”.
Selanjutnya bahkan mungkin kamu akan mulai mendiskusikan program hidup tenang yang menyarankan kamu keluar dari lingkungan “mereka” itu.